9 Kegiatan Agar Anak Tetap Aktif Meski di Rumah Saja

Menjaga agar anak tetap aktif bukanlah hal yang mudah. Apalagi saat masa pandemi atau musim hujan seperti sekarang, kegiatan yang bisa dilakukan untuk membuat si kecil tetap aktif menjadi sangat terbatas.

Meski hanya berada di rumah, ternyata ada banyak lho kegiatan anak yang bisa membuatnya terus bergerak. Tidak hanya membuat si kecil sehat, aktivitas ini juga bisa membantu perkembangan otaknya.

Kegiatan Rumahan Agar Anak Aktif Bergerak

kegiatan fisik agar anak aktif di rumah

1. Olahraga

Olahraga menjadi aktivitas pertama yang bisa bunda lakukan untuk membuat si kecil tetap aktif bergerak. Selain membuatnya sehat, ada banyak manfaat olahraga lain yang bisa didapat si kecil. Olahraga pun bisa dilakukan melalui hal-hal yang si kecil senangi seperti bermain dengan bola.

Sebelum berolahraga, pastikan saja barang-barang di sekitar ruangan sudah dirapihkan agar aktivitas ini bisa dilakukan di dalam ruangan tanpa merusak perabotan yang ada.

Agar lebih optimal, olahraga bisa dilakukan pagi hari di tempat terbuka yang terkena sinar matahari. Dengan begitu si kecil juga bisa mendapatkan manfaat sinar matahari yang baik untuk kesehatannya.

2. Membantu Membereskan Rumah

Menjaga kebersihan bisa diajarkan sejak dini agar tidak selalu dikerjakan orang tua saja. Si kecil bisa diajarkan untuk selalu menjaga kebersihan agar terhindar dari kotoran dan kuman yang bisa membuatnya sakit. Selain mengajarkannya hal-hal yang baik, kegiatan ini juga bisa membuat si kecil aktif di rumah.

Untuk memulainya, bunda bisa memberikan tugas-tugas yang mudah terlebih dahulu seperti merapikan mainan, membuang sampah dari dalam kamar, atau membersihkan tumpahan air dan susu.

Jika sedang beres-beres rumah, bunda juga bisa meminta si kecil dengan baik untuk membantu. Setelah terbiasa, si kecil akan jauh lebih rajin dan lebih menghargai rumah yang bersih.

3. Main Petak Umpet

Petak umpet rasanya jadi permainan yang sangat familiar dengan siapa saja yah bun! Selain mudah, permainan tradisional ini juga bisa dilakukan di mana saja, termasuk di dalam rumah sendiri.

Untuk melakukannya, bunda dan si kecil bisa saling bergantian untuk bersembunyi. Agar si kecil mengerti peraturannya, bunda bisa memberi contoh dengan mulai berjaga terlebih dahulu.

4. Mencari Harta Karun

Selain petak umpet, game lain yang hampir mirip adalah permainan mencari harta karun.

Seperti bajak laut yang berpetualang mencari harta karun, bunda bisa menyembunyikan beberapa barang di berbagai tempat di sekitar rumah. barang-barang yang digunakan bisa berupa mainan favorit si kecil atau snack ringan yang ia gemari.

Agar si kecil lebih mudah mencarinya, buat juga peta berisi gambar dan petunjuk mengenai barang yang disembunyikan. Supaya lebih seru, pakaikan kostum pada si kecil dan sediakan hadiah bila ia mampu menemukan semua harta karun yang ada.

5. Menyanyi dan Menari

Menyanyi sambil menari bisa jadi aktivitas yang menyenangkan untuk bunda dan si kecil. Tidak hanya membuat mood semakin baik, musik juga bisa menjadi cara belajar yang baik dan merangsang kemampuan otak dan motorik si kecil.

Untuk melakukannya, bunda bisa menggunakan lagu yang disukai si kecil. Setelah itu bunda bisa mengajarkan si kecil untuk menyanyi dan menari mengikuti irama lagu tersebut. Agar lebih seru, bunda bisa melakukan aktivitas ini di depan kaca atau merekamnya agar si kecil bisa melihat performanya sendiri.

6. Bermain Peran

Ide aktivitas fisik lain yang bisa bunda lakukan bersama si kecil di rumah adalah bermain peran. Di sini bunda dan si kecil bisa berpura-pura menjadi karakter tertentu dengan profesi yang berbeda-beda.

Sebagai contoh, bunda bisa meminta si kecil untuk menjadi dokter yang hendak memeriksa pasien di sebuah rumah sakit. Contoh lainnya adalah bermain profesi seperti di supermarket di mana si kecil bisa berpura-pura belanja dan meletakan barang-barang ke dalam keranjang serta membayar dengan uang mainan.

7. Berkebun

Jika bunda punya hobi berkebun, tidak ada salahnya mengajak si kecil untuk menikmati serunya bercocok tanam. Tidak hanya membuatnya aktif bergerak, kegiatan ini juga bisa mengajarinya banyak hal seputar tanaman.

Selain mengajarinya mengenal nama-nama tumbuhan, bunda juga bisa membantu si kecil untuk menanam bibit sendiri. Ajarkan pada si kecil untuk merawatnya setiap hari agar tanaman bisa tumbuh besar dan indah.

8. Bermain Air

Bermain air menjadi salah satu kegiatan seru yang umumnya sangat digemari anak-anak. Kegiatan yang bisa dilakukan pun bermacam-macam mulai dari berendam bersama mainan kesayangannya atau bermain busa mandi. Hanya saja batasi lama waktu bermainnya agar si kecil tidak kedinginan.

9. Memasak

Memasak menjadi kegiatan menarik lainnya yang bisa dilakukan bersama si kecil. Tidak hanya menjadi aktivitas fisik yang menyenangkan, anak-anak juga bisa belajar memasak dan menyantap sendiri hasil masakah mereka.

Namun karena memasak adalah kegiatan yang cukup berbahaya, pastikan bunda melakukannya saat usia anak sudah cukup besar. Selain itu berhati-hati saat anak dekat dengan alat-alat masak tertentu.

Agar si kecil aman, bunda bisa memberinya tugas yang mudah seperti membersihkan sayuran, mencampur bahan-bahan masakan, atau mengaduk adonan. Jika sudah selesai, bunda bisa menyantap makanan bersama buah hati tercinta.


Tidak bisa kemana-mana bukan berarti harus berdiam diri saja di rumah. Bunda bisa membuat kegiatan yang bermanfaat agar si kecil bisa tetap aktif bergerak. Jadi daripada membiarkan si kecil menatap ponsel atau tv dalam waktu lama, coba temani si kecil dengan beberapa kegiatan di atas.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama