Kanopi, sun shade, atau pelindung matahari adalah salah satu fitur penting yang ada pada hampir semua jenis kereta dorong bayi. Dengan adanya fitur ini, bayi dapat terhindar dari sengatan dan silaunya sinar matahari.
Meski begitu ternyata kita tidak boleh sembarangan menggunakan kanopi ini bun, apalagi di musim panas saat matahari sedang bersinar terik.
Berdasarkan penelitian, sekelompok ilmuwan dari Swedia menemukan bahwa menggunakan penutup pada kereta dorong bayi, bahkan menggunakan bahan yang tipis sekalipun, ternyata memiliki bahaya tersendiri bagi kesehatan bayi.
Svante Norgren dalam wawancaranya dengan Svenska Daglabet mengatakan, "Kereta dorong bayi menjadi sangat panas, seperti termos. Sirkulasi udara juga menjadi buruk dan sulit untuk melihat kondisi bayi bila stroller dalam keadaan tertutup."
Dari percobaan yang dilakukan, suhu dalam kereta dorong bayi dapat naik dari 22 derajat Celcius menjadi 37 derajat Celcius hanya dengan menutup kanopi stroller selama satu jam. Cukup panas bahkan untuk orang dewasa sekalipun.
Padahal dibanding anak kecil lainnya yang lebih tua, bayi lebih sensitif terhadap panas karena suhu badan mereka bisa naik tiga sampai lima kali lebih cepat. Karena itu bayi yang berada dalam kondisi yang panas memiliki resiko yang sangat besar terkena pitam panas (heatstroke), dehidrasi, dan masalah kesehatan lainnya seperti SIDS.
Lalu bagaimana cara menghindarinya?
Cara yang paling mudah tentu adalah dengan tidak mengajak anak berjalan menggunakan stroller ketika cuaca sedang terik. Pilih waktu terbaik di mana terik sinar matahari tidak terlalu menyengat seperti pagi dan sore hari.
Cara lainnya adalah menggunakan payung dibandingkan menggunakan kanopi bawaan stroller. Dengan begitu bayi bisa terhindar dari panas matahari tetapi tetap memiliki sirkulasi udara yang baik dan kita pun bisa ikut terlindungi.
Tips lainnya adalah dengan menggunakan kipas angin portable khusus untuk digunakan pada kereta dorong bayi. Seperti kipas mini di atas yang dilengkapi dengan penjepit sehingga tidak akan bergeser bila dipakai pada stroller. Baling-baling kipasnya juga dibuat dari bahan yang lembut sehingga aman bila tersentuh oleh bayi.