10 Makanan yang Baik untuk Kesehatan Mata

Bicara masalah makanan yang baik untuk kesehatan mata, biasanya kita pasti akan teringat wortel bukan?

Ternyata dari beberapa penelitian, wortel ternyata bukanlah makanan terbaik untuk menjaga kesehatan mata kita lho bun! Mengutip dari situs Healthline, wortel menjadi salah satu suplemen bagi pilot British Royal Air Force untuk menjaga kesehatan mata mereka, terutama di malam hari. Karena itulah penggunaan wortel sebagai suplemen kesehatan mata menjadi mitos hingga sekarang.

Meski begitu, bukan berarti wortel sama sekali tidak baik untuk mata karena kandungan antioksidan lutein dan beta karotinnya ternyata dapat membantu menyehatkan mata. Namun jika bunda mencari alternatif makanan lain yang juga baik untuk mata, simak daftarnya berikut ini yuk!

Makanan yang Baik untuk Mata Selain Wortel

makanan yang baik untuk menjaga kesehatan mata

1. Daging dan Unggas

Daging sapi dan daging unggas adalah makanan pertama yang bisa bunda hidangkan untuk menjaga kesehatan mata.

Kandunga Zinc di dalam daging dapat membantu tubuh untuk menyerap vitamin dan kemungkikan besar memainkan peran penting dalam melawan degenerasi makula (bagian tengah pada retina) yang terjadi akibat usia lanjut.

Tidak hanya itu, zinc juga bisa membantu mengalirkan vitamin A dari hati ke retina yang nantinya digunakan utnuk membuat pigmen pelindung melanin.

2. Ikan Laut

Selain daging sapi dan ayam, daging hewan laut juga baik untuk kesehatan mata. Beberapa di antaranya adalah tuna, salmon, trout, kerang, dan beragam makanan laut lainnya.

Hewan-hewan ini mengandung asam lemak omega-3 yang baik untuk menjaga fungsi mata. Selain itu omega-3 juga diklaim mampu melindungi mata dari penyakit glaukoma dan AMD (age-related macula degeneration). Kekurangan zar asam lemak ini bahkan bisa menyebabkan mata mudah kering.

3. Minyak Ikan

Selain melalui ikan, asam lemak omega-3 juga bisa didapat melalui suplemen minyak ikan. Khasiatnya sama persis dengan mengkonsumi ikan secara langsung, mulai dari melindungi mata dari sindrom mata kering, hingga mengurangi risiko penyakit mata seperti katarak.

4. Sayuran Hijau Gelap

Kale dan bayam adalah contoh sayuran berwarna hijau gelap yang kaya akan kandungan vitamin C dan E. Selain itu mereka juga memiliki kandungan carotenoids lutein dan zeaxanthin yang baik untuk mata.

Lutein dan zeaxanthin adalah dua zat yang dapat meningkatkan kepadatan pigmen dalam makula yang berfungsi untuk menyerap kelebihan cahaya biru dan sinar UV. Selain itu, keduanya dapat berfungsi sebagai antioksidan yang mampu melindungi mata dari paparan sinar matahari, debu, polusi, serta asap yang membahayakan mata.

5. Brokoli dan Kembang Kol


Brokoli dan kembang kol adalah makanan yang kaya akan vitamin A (lutein, zeaxanthin, dan beta karoten), Vitamin C, dan Vitamin E. Ketiganya bersifat antioksidan yang dapat melindungi sel-sel mata dari radikal bebas yang dapat merusak bagian rentan pada mata seperti retina.

6. Paprika

Paprika adalah salah satu makanan yang mengandung paling banyak vitamin C per kalori. VItamin C ini sangat baik untuk menjaga aliran darah di dalam mata. Beberapa peneliti bahkan menyatakan jika vitamin C dapat menurunkan risiko katarak pada mata.

Selain pada paprika, vitamin C juga dapat ditemukan di banyak sayur dan buah-buahan seperti pepaya, stroberi, jeruk, atau kembang kol. Agar kandungan vitamin C tidak berkurang/hilang, makan makanan tersebut dalam keadaan tidak dimasak yah bun!

7. Biji Bunga Matahari

Biji bunga matahari adalah salah satu sumber vitamin E terbaik. Malah, satu ons biji bunga matahari sudah lebih dari cukup untuk memenuhi kebutuhan vitamin E harian orang dewasa.

Beberapa studi menunjukan bahwa vitamin E dan beragam nutrisi lainnya dapat membantu memperlambat penyakit mata AMD serta dapat mencegah penyakit mata lainnya seperti katarak.

8. Ubi Jalar

Buah dan sayuran berwarna oranye seperti ubi jalar, wortel, manga, aprikot, serta blewah adalah makanan yang memiliki kandungan beta karoten yang tinggi. Beta karoten sendiri adalah salah satu bentuk vitamin A yang bisa membantu menyehatkan mata dan meningkatkan kemampuan untuk melihat di tempat yang minim cahaya.

Tidak hanya itu, makanan seperti ubi jalar bahkan memiliki banyak kandungan vitamin C dan sedikit vitamin E yang sama baiknya untuk menjaga kesehatan mata.

9. Kacang-Kacangan

Kacang-kacangan seperti kacang polong hitam, kacang merah, atau lentil adalah makanan yang kaya akan zinc yang baik untuk kesehatan mata. Tidak hanya dimakan mentah, kandungan zinc-nya dapat dinikmati juga dalam bentuk kacang rebus atau kacang panggang.

10. Telur

Terakhir, makanan yang baik untuk kesehatan mata adalah telur. Pada kuning telurnya banyak nutrisi yang baik untuk mata seperti zinc, lutein, dan zeaxanthin. Tidak hanya itu, kuning telur juga dapat meningkatkan jumlah pigmen pelindung makula yang berada pada pusat penglihatan kita.


Seperti bunda lihat, ada banyak makanan yang baik untuk kesehatan mata selain wortel. Jadi jika bunda atau si kecil tidak menyukainya, bunda bisa memberikan atau mengkonsumsi makanan alternatif wortel di atas.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama