Menyusui dan memberikan ASI ekslusif jadi pilihan bagi banyak ibu dalam mengasuh anak mereka. Namun dalam prosesnya, hal ini bisa menimbulkan rasa tidak nyaman, yang jika tidak segera diatasi dapat menyebabkan masalah yang lebih besar, seperti puting yang lecet.
Tidak hanya membuat bunda tidak nyaman, hal ini juga bisa mempengaruhi si kecil saat sedang menyusu. Tentu sulit yah bun bila bunda dan si kecil sama-sama tidak merasa nyaman?
Puting lecet biasanya disebabkan oleh pelekatan ASI yang kurang tepat, dan membuat posisi menyusui tidak pas. Jika terlalu sering terjadi, maka puting akan lecet dan menyebabkan rasa sakit
Karena itulah, langkah pertama yang bisa bunda lakukan adalah mengatur posisi dan pelekatan pada ASI. Namun, jika puting masih lecet saat menyusui meski posisi menyusui sudah pas, jangan khawatir! Berikut beberapa cara yang dapat bunda lakukan untuk mengatasi puting lecet atau iritasi pada puting saat menyusui.
Cara Mengatasi Puting Lecet saat Menyusui
1. Oleskan ASI sebelum dan Sesudah Menyusui
Tips mengatasi puting lecet yang sudah ada sejak turun temurun adalah dengan mengoleskan ASI, sebelum dan sesudah menyusui. Cara ini merupakan langkah yang praktis dan bisa dilakukan dengan mudah tanpa perlu peralatan tambahan.
Dari sebuh studi yang dirilis ACS Publications, ASI mengandung zat anti-bakteri yang bisa digunakan untuk mengatasi puting lecet dan mengurangi rasa sakit yang ditimbulkannya. Jadi bunda bisa mengoleskan ASI pada puting terlebih dahulu sebelum menyusui si kecil.
2. Memijat dan membersihkan puting
Cara paling mudah untuk mengatasi puting lecet adalah dengan melakukan relaksasi. Bunda bisa santai sejenak dengan mandi air hangat sambil memijat payudara dan membersihkan area puting menggunakan air hangat.
Agar bunda tidak terburu-buru, bunda bisa menitipkan si kecil paada anggota keluarga lain untuk sementara.
3. Lakukan Kompres
Jika bunda tidak memiliki banyak waktu untuk mandi air hangat, sebagai alternatif bunda bisa mengkompres puting untuk mengurangi rasa sakit pada bagian tersebut. Untuk melakukannya, bunda hanya perlu merendam handuk pada air hangat lalu kompres puting sebelum menyusui.
Selain baik untuk menghindari lecet dan mengurangi rasa nyeri, cara ini juga baik lho untuk membersihkan area puting dan meningkatkan produksi ASI bunda.
4. Oleskan Minyak Zaitun
Satu tips lain yang sering diandalkan untuk mengatasi puting lecet adaalah dengan mengoleskan minyak zaitun. Selain mengatasi lecet dan mengurangi rasa sakit, minyak zaitun juga bisa melemaskan puting dan membuat payudara lembut.
Untuk melakukannya, bunda bisa meneteskan minyak zaitun pada air hangat. Setelah itu oleskan pada bagian yang lecet sebelum menyusui si kecil. Jika bunda tidak memiliki minyak zaitun di rumah, bunda juga bisa menggunakan virgin coconut oil (VCO) sebagai penggantinya.
5. Mengonsumsi Makanan Sehat
Cara terakhir yang bisa bunda lakukan untukmengatasi puting lecet saat menyusui adalah dengan mengkonsumsi makanan sehat. Pilih makanan yang memiliki kandungan nutrisi yang baik yang dapat meningkatkan sistem imun tubuh bunda. Dengan begitu bunda bisa menghindari infeksi jamur yang rentan terjadi ketika puting payudara lecet.
Nah, itu dia beberapa tips untuk merawat dan mengatasi puting lecet saat menyusui yang bisa bunda lakukan. Jadi jangan sampai rasa nyeri akibat menyusui si kecil membuat mereka tidak mendapatkanASI yang cukup selama masa pertumbuhannya yah!