5 Cara Membasmi Tungau di Rumah

Tungau jadi salah satu makhluk yang tanpa disadari ada di sekitar rumah kita. Ukurannya yang sangat kecil membuatnya seringkali terlewatkan dan mungkin baru kita tahu saat kita merasa tidak nyaman.

Bagaimana tidak, meski berukuran mini, gigitan tungau bisa menimbulkan rasa gatal pada kulit yang rasanya cukup mengganggu. Tidak jarang gigitan tungau memicu alergi dan bisa membuat bayi baru lahir menangis tanpa sebab.

Untungnya ada beberapa cara yang bisa Bunda lakukan untuk membasmi tungau di rumah.

Cara membasmi tungau di rumah

Cara Membasmi Tungau

1. Mengganti perlengkapan tidur secara rutin

Ada alasan kenapa tungau seringkali ditemukan di berbagai perlengkapan tidur seperti bantal dan seprei. Karena pada perlengkapan tidur terdapat banyak sel kulit mati manusia yang menjadi makanan mereka.

Karena itulah, Bunda perlu memastikan untuk mengganti perlengkapan tidur secara rutin. Sebagai alternatif, Bunda juga bisa membersihkan seprei, bantal, dan bed cover menggunakan vacuum cleaner. Akan lebih bagus lagi bila Bunda menggunakan penghisap debu yang sudah dilengkapi dengan pembasmi tungau.

Gunakan vacuum cleaner yang sudah dilengkapi dengan alat untuk membasmi tungau

2. Menjemur kasur secara berkala

Mengganti dan membersihkan perlengkapan tidur kadang tidak selalu dapat membasmi tungau secara menyeluruh jika kita tidak ikut membersihkan kasur. Namun ukurannya yang besar seringkali membuat proses pembersihan menjadi tidak maksimal karena tungau bisa bersembunyi di mana saja.

Agar kasur Bunda bisa terbebas dari tungau, Bunda bisa menjemur kasur sekaligus perangkat tidur Bunda di bawah terik matahari. Namun saat memasukan kasur kembali ke dalam kamar, jangan lupa untuk membersihkannya terlebih dahulu agar debu yang menempel saat menjemur kasur tidak ikut terbawa masuk.

3. Menjaga kebersihan kamar

Selain menjaga kebersihan kasur dan perlengkapan tidur, Bunda juga bisa mengusir tungau dengan rajin membersihkan kamar. Kamar yang bersih akan lebih bebas dari debu dan membuat tungau tidak betah untuk tinggal berlama-lama di kamar Bunda.

4. Hindari ruangan yang lembab

Ruangan dengan kondisi lembab jadi tempat yang ideal sebagai tempat berkembang biak tungau. Agar mereka tidak bebas beranak-pinak, pastikan ruangan di rumah Bunda dalam keadaan kering.

Hal ini bisa dilakukan dengan sering-sering membuka pintu dan jendela kamar untuk memperlancar sirkulasi udara. Sebagai alternatif, Bunda juga bisa menggunakan air purifier yang dapat menjaga kualitas udara dan mengurangi kelembaban di dalamnya.

5. Gunakan air garam

Bila tungau masih sering muncul meski Bunda sudah membersihkan kamar, Bunda bisa membsmi tungau dengan semprotan anti serangga. Namun jika Bunda khawatir dengan masalah kesehatan, Bunda bisa membuat semprotan pembasmi tungau Bunda sendiri menggunakan bahan rumah sederhana.

Untuk membuatnya, Bunda hanya perlu membuat larutan air garam saja. Setelah itu semprotkan pada tungau sampai mereka keluar dari tempat persembunyiannya dan mati.


Itulah dia beberapa cara membasmi tungau yang bisa Bunda coba di rumah. Tanpa adanya tungau, Bunda pun lebih nyaman saat akan beristirahat di dalam rumah.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama