9 Manfaat Daun Bawang untuk Kesehatan Tubuh

Daun bawang pastinya jadi bumbu dapur yang tidak asing bagi bunda. Tanaman ini umumnya dipakai untuk membuat makanan menjadi lebih sedap, terutama pada makanan berkuah.

Namun siapa sangka, tanaman bernama latin allium fistulosum ini ternyata juga mengandung banyak nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh.

Nah, jika lain kali bunda menyantap nikmatnya daun bawang, ingat juga yah beberapa manfaatnya berikut ini.

Manfaat daun bawang untuk kesehatan tubuh

Kandungan Nutrisi Daun Bawang

Daun bawang termasuk dalam famili yang sama dengan bawang-bawangan. Mengutip dari situs fitbit.com, setiap penyajian daun bawang terdapat kandungan nutrisi sebagai berikut.

  • Kalori: 54
  • Karbohidrat: 12,6 g
  • Lemak: 0,3 g
  • Protein: 1,3 g
  • Sodium: 17,8 mg
  • Potasium: 160 mg
  • Serat: 1,6 g

Tidak hanya itu, daun bawang juga mengandung banyak vitamin A, B6, K, dan C. Kandungan vitamin C pada daun bawang bahkan dua kali lebih banyak dibanding jeruk lho bun!

Manfaat Daun Bawang

1. Menjaga kesehatan jantung

Meski namanya sama dengan bawang, namun bentuk daun bawang justru tidak seperti bawang. Meski begitu bunda bisa mendapatkan manfaat yang sama dengan mengkonsumsi bawang-bawangan, seperti meredakan peradangan dan menjaga kesehatan jantung.

Tidak cuma itu, daun bawang juga mengandung senyawa sulfur yang diteliti dapat menurunkan kolesterol dan tekanan darah yang menjadi penyebab utama pemicu gangguan jantung.

2. Sumber vitamin

Mungkin tidak akan banyak yang menyangka jika daun bawang memiliki banyak kandungan vitamin yang baik untuk tubuh. Faktanya, daun bawang memiliki kandungan vitamin A, K1, dan C di dalamnya.

Vitamin A merupakan komponen yang baik untuk kesehatan mata, sementara vitamin K1 berperan penting dalam menjaga kesehatan jantung dan tulang. Sedangkan vitamin C sendiri memiliki banyak manfaat, mulai dari menjaga kesehatan tubuh, memperbaiki sel dan jaringan tubuh yang rusak, serta membantu produksi kolagen dalam tubuh.

3. Menurunkan gula darah

Daun bawang mengandung antioksidan seperti polifenol dan senyawa sulfur yang dapat membantu melawan oksidasi yang dapat merusak sel dan menjadi penyebab beberapa penyakit seperti diabetes.

Sayangnya, masih butuh penelitian lebih lanjut untuk mengetahui khasiat daun bawang dalam menurunkan gula darah pada manusia.

4. Menjaga kesehatan otak

Selain mampu menurunkan kadar gula dalam darah, senyawa belerang pada daun bawang juga diklaim mampu melindungi otak dari berbagai penyakit, terutama yang disebabkan oleh faktor usia.

5. Mencegah pertumbuhan sel kanker

Manfaat daun bawang selanjutnya adalah untuk mencegah pertumbuhan sel kanker. Pada daun bawang sendiri terdapat kaempferol, salah satu jenis antioksidan polifenol yang dapat melindungi tubuh dari gangguan kesehatan jantung serta beberapa jenis kanker.

Tidak hanya itu, daun bawang juga mengandung alicin yang membuatnya baik sebagai obat anti kanker, meski masih butuh penelitian yang lebih mendalam.

6. Membantu menurunkan berat badan

Daun bawang mungkin bukan makanan pertama yang akan bunda pikirkan saat akan melakukan diet. Padahal daun bawang bisa memberikan bunda nutrisi penting harian tanpa meningkatkan nilai kalori yang masuk ke dalam tubuh. Tidak tanggung-tanggung, jumlah kalori per penyajian daun bawang hanya 30-35 saja!

7. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Manfaat daun bawang lainnya adalah untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Pada daun bawang terdapat banyak kandungan vitamin C yang kadarnya bahkan lebih tinggi dibandingkan buah jeruk.

Tidak hanya itu, daun bawang juga mengandung quercetin dan kemferfol yang berperan penting dalam melindungi tubuh dari serangan penyakit. Selain itu keduanya juga bisa memberikan efek hangat dan mengurangi rasa pegal pada otot.

8. Sumber antioksidan

Jika bunda butuh makanan yang mengandung banyak anti oksidan, menambahkan daun bawang pada masakan bisa membantu bunda mendapatkan khasiatnya.

Dengan mengkonsumsi antioksidan, tubuh bisa terhindar dari radikal bebas yang dapat memicu berbagai jenis penyakit seperti jantung atau kanker. Selain itu pada daun bawang juga terdapat antioksidan zeaxanthin dan lutein yang berperan penting dalam menjaga kesehatan mata bunda.

9. Menyehatkan saluran pencernaan

Manfaat daun bawang yang terakhir adalah untuk membantu menyehatkan saluran pencernaan. Pada daun bawang terdapat probiotik dan serat larut yang baik untuk membantu menjaga sistem pencernaan tubuh. Bakteri baik pada probiotik tersebut juga dapat memproduksi asam lemak yang dapat mengurangi inflamasi dan meningkatkan kesehatan saluran pencernaan.


Itulah dia beberapa manfaat daun bawang yang baik untuk kesehatan tubuh. Jadi tidak hanya membuat makanan menjadi lebih sedap saja, daun bawang juga bisa memberi dampak positif. Namun ingat untuk mengkonsumsinya dalam batas wajar karena daun bawang jadi salah satu makanan yang menyebabkan bau mulut.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama